Posmetrobatam.co: Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) kembali mencatat prestasi membanggakan di kancah nasional. Pada ajang Naker Inspirasional Leadership Award 2025 yang digelar di Jakarta, Senin (8/12).
Kepri berhasil meraih tiga penghargaan sekaligus dan dinobatkan sebagai salah satu daerah dengan kinerja ketenagakerjaan terbaik di Indonesia.
Dalam acara yang dihadiri para pemimpin daerah, pelaku industri, dan pemangku kebijakan nasional tersebut, Kepri meraih tiga kategori penghargaan, yaitu,Peringkat 3 Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan Nasional, Penghargaan Pengupahan dan Kesejahteraan Ketenagakerjaan Terbaik, dan Penghargaan Kesempatan Kerja Terbaik.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Ketenagakerjaan RI kepada Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Nyanyang Haris Pratamura, yang hadir mewakili Pemerintah Provinsi Kepri.
Wakil Gubernur Nyanyang Haris Pratamura menyampaikan bahwa capaian Kepri merupakan bukti nyata keberhasilan kolaborasi tripartit antara pemerintah, pengusaha, dan pekerja.
“Ini merupakan hasil kolaborasi antara pemerintah, pengusaha, dan pekerja,” ujar Nyanyang, Selasa (9/12) kemarin.
Ia menegaskan, penghargaan tersebut bukan sekadar pencapaian seremonial, tetapi hasil kerja nyata seluruh elemen yang terus berupaya meningkatkan kualitas ketenagakerjaan di Kepri. Menurutnya, pertumbuhan sektor industri, perdagangan, dan investasi yang terus menunjukkan tren positif menjadi pendorong terciptanya ekosistem ketenagakerjaan yang dinamis dan kompetitif.
Secara terpisah, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kepri, Diky Wijaya, menyampaikan rasa syukur atas penghargaan yang diterima tahun ini. Ia menyebut pencapaian tersebut akan menjadi motivasi bagi pihaknya untuk terus meningkatkan pelayanan ketenagakerjaan di seluruh wilayah Kepri.
“Penghargaan ini menjadi semangat bagi kami untuk bekerja lebih keras. Kami ingin memastikan Kepri menjadi daerah industri yang aman, nyaman, dan memiliki hubungan industrial yang semakin kondusif,” ujar Diky.
Diky menambahkan bahwa Disnakertrans Kepri berkomitmen memperkuat sinergi dengan dunia usaha, memperluas lapangan kerja, meningkatkan kesejahteraan pekerja, serta menciptakan iklim kerja yang stabil dan berdaya saing.
Dengan diraihnya tiga penghargaan sekaligus, Kepulauan Riau kembali menegaskan posisinya sebagai salah satu provinsi dengan tata kelola ketenagakerjaan terbaik di Indonesia. Pencapaian ini juga diharapkan dapat semakin memperkuat daya tarik Kepri sebagai tujuan investasi dan pusat pertumbuhan industri nasional.
“Kami berharap prestasi ini menjadi momentum untuk memperkuat sektor ketenagakerjaan dan meningkatkan daya saing Kepri,” pungkasnya.(hbb)
Foto: Kepri kembali mencatat prestas mendapat 3 penghargaan di ajang Naker Inspirasional Leadership Award 2025 yang digelar di Jakarta, Senin (8/12).(ist)









