Simak Fakta Soal Diabetes Yang Disebut-Sebut Sebagai Penyakit Yang Wajib Minum Obat Selamanya, Atau Sebaliknya Bisa Sembuh Tanpa Obat

69
Ilustrasi mengukur gula darah. Pexels.com/Artem Podrez

Dikutip dari Jawapos, penting untuk diketahui bahwa diabetes tipe 1 dan 2 harus benar-benar menjaga kadar gula darahnya, seperti mengonsumsi obat-obatan yang diresepkan dokter.

Pencegahan peningkatan kadar gula darah penting dilakukan, terutama bagi seseorang yang memiliki kelebihan berat badan atau obesitas, kolesterol tinggi hingga riwayat keluarga diabetes.

Melalui artikel ini, kita akan membahas cara menurunkan diabetes tanpa obat yang dikutip melalui berbagai sumber Rabu (18/9).

  1. Olahraga

Dikutip dari Healthline, salah satu cara yang dapat dilakukan oleh penderita diabetes adalah dengan olahraga. Olahraga teratur dan aktivitas fisik dapat membantu dalam mengelola berat badan dan meningkatkan sensitivitas insulin.

Meningkatnya sensitivitas insulin, berarti sel-sel yang terdapat dalam tubuh bisa menggunakan glukosa dalam aliran darah secara lebih efektif.

BACA JUGA:  Jika Ingin Sehat, Inilah Waktu dan Cara Yang Tepat Untuk Minum Kopi

Selain itu, olahraga juga membantu otot menggunakan gula darah menjadi energi dan kontraksi otot. Disarankan untuk mencoba menargetkan sesi olahraga selama 10 menit, 3 kali sehari selama 5 hari, dengan target 150 menit per minggu.

Adapun jenis olahraga yang disarankan di antaranya adalah berlari, angkat beban, bersepeda, renang serta angkat beban.

  1. Kelola Asupan Karbohidrat

Asupan karbohidrat sangat memengaruhi kadar gula darah dalam tubuh. Tubuh dapat memecah karbohidrat menjadi gula, terutama glukosa.

Sementara itu, insulin membantu tubuh menggunakan dan menyimpannya sebagai energi.

Proses ini dapat mengalami kegagalan jika makan terlalu banyak karbohidrat atau memiliki masalah fungsi insulin. Dengan kata lain kadar glukosa darah dapat meningkat.

BACA JUGA:  Bincang Kesehatan Bersama PSMTI, Rekan-Rekan Bisnis Korporate dan Pelanggan Setia KPJ di Tanjungpinang

Disarankan agar penderita diabetes mengatur asupan karbohidrat dengan menghitung karbohidrat dan menyadari berapa banyak yang mereka butuhkan untuk aktivitas sehari-hari.

  1. Hindari Makanan Berlemak Tinggi

Dengan membatasi makanan berlemak tinggi, dapat membantu menurunkan dan menjaga berat badan.

Namun pastikan juga bahwa kamu mendapatkan lemak baik atau lemak tak jenuh untuk meningkatkan kadar kolesterol baik dalam darah.

Sehingga kesehatan jantung dan pembuluh darah baik. Adapun sumber lemak yang baik untuk dikonsumsi di ataranya: minyak zaitun, minyak canola, sunflower oil, dan lainnya.

Kemudian kacang almond, kacang tanah, biji rami, biji labu, ikan salmon, sarden, tuna, makarel.

Lemak jahat, biasanya ditemukan dalam produk susu dan daging. Untuk itu, kamu dapat membatasi konsumsi lemak jenuh dengan mengganti produk susu rendah lemak serta ayam atau ikan.

  1. Mengurangi Kelebihan Berat Badan
BACA JUGA:  Pisces: Percayalah pada Pasanganmu daripada Orang Lain

Adapun saran terakhir ialah mengurangi kelebihan berat badan atau obesitas, hal ini menjadi faktor risiko terkena diabetes.

American Diabetes Association merekomendasikan, penderita diabetes mengurangi setidaknya 7%-10% dari berat badan mereka untuk mencegah perkembangan penyakit.

Dengan kata lain, semakin banyak kamu menurunkan berat badan, maka akan membawa manfaat yang lebih besar. Kamu dapat makan makanan yang sehat dan seimbang serta olahraga teratur.(jpg)