Sempat tak tinggal serumah lagi dengan Sarwendah, membuat hubungan pernikahan Ruben Onsu menjadi buah bibir masyarakat.

Apalagi Ruben Onsu yang sempat dilarikan ke Rumah Sakit, hingga Sarwendah mengaku sama sekali tidak mengetahuinya.

Kini gonjang ganjing rumah tangga Ruben Onsu dan Sarwendah terjawab sudah.

Menikah pada tahun 2013, nampaknya membuat Ruben Onsu yakin untuk melayangkan gugatan cerai ke Sarwendah, ibu dari ketiga anaknya.

Presenter 40 tahun ini dikabarkan telah esmi melayangkan gugatan cerai kepada istrinya Sarwendah ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel).

Gugatan cerai Ruben Onsu terhadap istrinya itu didaftarkan oleh pengacara sang presenter, Minola Sebayang, pada 11 Juni 2024.

BACA JUGA:  Monkey Man: Aksi Balas Dendam Brutal

Hal itu telah dibenarkan oleh Humas PN Jaksel, T Marbun yang mengatakan bahwa gugatan cerai Ruben Onsu telah terdaftar.

“Benar. Gugatan terdaftar dengan nomor perkara 551,” kata T. Marbun dikutip dari PMJ News.

Terkait dengan jadwal sidang cerai perdana Ruben dan Sarwendah direncanakan digelar pada 9 Juli mendatang.

Diketahui, sebelumnya rumah tangga Ruben Onsu dan Sarwendah memang dikabarkan retak.

Hal itu menyusul keputusan Sarwendah untuk pisah rumah dengan Ruben sejak beberapa bulan lalu. (jpg)