BATAM, OISNETROBATAM: Warga Batubesar dan Sambau mengeluhkan jalan rusak parah persisnya di depan Perumahan Bida Asri 3 Kota Batam, Kepulauan Riau.

Jika hujan, jalan yang berlobang ini tidak dapat dilalui. Mirisnya, kondisi tersebut sudah berlangsung dua tahun belakangan namun tak kunjung ada perbaikan dari pemerintah.

Dan video amatir warga memperlihatkan sebuah kondisi jalan rusak dan berlobang di jalan Siliwangi, Batubesar, Nongsa tersebut beredar dan viral di media sosial.

Dalam rekaman video tersebut, warga menyampaikan butuh nyali besar untuk melewati jalan yang menjadi akses utama dari arah Batubesar menuju Sambau.

Dalam video yang beredar dan viral di media sosial tersebut juga disampaikan banyak kendaraan baik roda dua dan roda empat mogok ketika melewati jalan tersebut.

BACA JUGA:  Polisi Anambas Selamatkan Warga Tercebur ke Laut

Ditemui POSMETRO di lokasi, Senin (5/2) jalan tersebut terdapat banyak lobang yang digenangi air. Pengendara motor terlihat kesulitan saat melintas.

Selain berlumpur, air juga setinggi mata kaki ketika dilewati. Namun pengendara motor yang lewat berusaha untuk menjaga keseimbangan agar tidak jatuh.

Menurut Sodik, Ketua RW 021, Kelurahan Batubesar, bahwa jalan rusak telah berlangsung selama 2 tahun belakangan.

“Tapi dalam 2 bulan terakhir, kondisi diperparah akibat adanya aktivitas pemotongan lahan di dekat lokasi. Selain itu, penimbunan lahan di sebelah jalan yang dulunya daerah rawa, menyebabkan air meluap dan tidak memiliki akses pembuangan.

Sodik mengatakan, pihaknya sudah berulang kali menyampaikan keluhan ini kepada pihak terkait termasuk kelurahan setempat. Namun tak kunjung direspon.

BACA JUGA:  Tausiyah di BP Batam, UAS Ajak Jamaah Laksanakan Ibadah Tepat Waktu

“Kalau tak kunjung direspon dalam seminggu ini, kami akan tanam pohon pisang di sini,” tutupnya.(cnk)