BATAM, POSMETROBATAM.CO: Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, HM Rudi- Aunur Rafiq menggelar zikir dan doa bersama di Perumahan Rosedale, Batam Center, Rabu (28/8) pagi.
Zikir dan doa bersama para pendukung tersebut, merupakan ikhtiar atas majunya pasangan yang mengusung tagline ‘Saatnya Kepri Maju’ ini sebelum melakukan deklarasi dan pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepri di Tanjungpinang.
Setelah deklarasi dilanjutkan ke KPU untuk melakukan pendaftaran. Pasangan ini dijadwalkan mendaftar setelah salat dzuhur.
Sementara, Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepri sekaligus Ketua Dewan Pengarah Tim Pemenangan Bacagub dan Cawagub Kepri Muhammad Rudi – Aunur Rafiq, H. M Soerya Respationo mengatakan, usai doa bersama rombongan akan langsung bertolak ke Tanjungpinang.
Dia melanjutkan, sesampai di Tanjungpinang, seluruh tim pemenangan serta paslon mampir ke rumah pemenangan relawan HMR yang berada di kawasan Bintan Centre, serta disambut dengan tradisi Melayu yakni tepung tawar, doa bersama, penampilan kompang serta pertunjukan barongsai yang menggambarkan pluralitas.(hda)