BATAM, POSMETROBATAM. CO: Sudah berulang-ulang kemunculan buaya besar di saksikan warga yang bermukim di bantaran sungai Sei Langkai, Sagulung. Kemunculan buaya ini memberikan ancaman karena sudah memasuki permukiman warga.
Terakhir dilihat pada Minggu (24/6) malam, sekelompok bapak-bapak yang sedang nongkrong di Perumahan Mukakuning Pratama berhasil mengabadikan kemunculan buaya besar di sungai. Sosoknya yang begitu mengerikan membuat warga semakin waswas dengan keselamatan anak-anak mereka.
“Saya ketua RW 24 himbau kepada segenap masyarakat untuk tidak mendekati lokasi sungai. Ada buaya, ” ujar pria yang merekam video tersebut.
Di lihat dari vidio tersebut, diperkirakan ukuran buaya mencapai 2 hingga 3 meter. Sebab kepala buaya dalam vidio cukup besar. Saat di vidio, buaya ini terlihat tenang dan tidak melakukan pergerakan yang memberikan ancaman.
Kemunculan buaya besar ini pun menyebar luas ke kalangan masyarakat setempat. Untuk itu, Kepala resort BKSDA Mukakuning Rempang Batam Yon Romby Sihotang mengatakan pihaknya sudah terjun ke lapangan.
“Kita coba telusuri. Tindakan yang diambil disesuaikan dengan hasil penelusuran tim di lapangan nanti,” kata Yon.
Sebelumnya, penampakan buaya ini juga berhasil direkam warga di lahan kosong dekat perumahan Sagulung Raya. Dalam vidio tersebut, ada 2 buaya berukuran besar sedang berjemur di pinggiran sungai.
“Sudah sering nampak, buayanya besar. Tidak hanya satu, kadang kalau keliling pakai perahu di sungai ini sering nampak sampai ke hutan bakau sana,” ujar Muchtar, warga perumahan Sagulung Raya.
Selain itu, warga Perumahan Mukakuning Pratama juga sering melihat buaya di sepanjang sungai tersebut. Untuk mencegah hal tidak diinginkan, perangkat RT/RW setempat sudah mengeluarkan himbauan agar tidak beraktivitas di sekitar sungai.
“Takutnya anak-anak bang, mereka sering bermain di pinggir sungai, padahal buaya kerap berjemur atau menampakkan diri,” ucap Mucthar.
Kemunculan buaya di dekat pemukiman warga juga sudah sampai ke Polsek Sagulung. Melalui Bhabinkamtibmas setempat, Polsek Sagulung sudah mengeluarkan himbauan dan peringatan kepada masyarakat untuk tidak mendekati lokasi sungai.
Sebelumnya, warga sudah mencatat sejarah penemuan buaya berukuran besar di Sagulung . Buaya dengan panjang sekitar 4,5 meter itu berhasil ditangkap warga dengan kondisi masih hidup.
Bahkan untuk mengevakuasi buaya besar itu, butuh tenaga belasan orang dewasa. Satu mobil truk turut dikerahkan untuk memindahkan buaya menuju tempat penangkaran.
Di lihat dari ukurannya, buaya betina itu tentu sangat mudah untuk menerkam mangsa. Sampai kini, warga masih meyakini bahwa di sekitar sungai Sagulung masih banyak buaya yang berukuran jumbo.(jho)