Kebakaran Boat Deck MV Elsa Regent di Galangan ASL Shipyard, Tidak Ada Korban Jiwa

128

Batam, posmetrobatam.co: Sebuah kebakaran terjadi pada boat deck kapal MV Elsa Regent milik PT Elnusa Trans Samudera di area galangan ASL Shipyard, Minggu (25/1) sekitar pukul 14.19 WIB. Peristiwa ini berhasil dipadamkan sepenuhnya sekitar pukul 16.10 WIB.

General Manager Business Support PT Elnusa Trans Samudera, Sigit Pramudyo, menyampaikan permohonan maaf atas insiden ini dan menegaskan bahwa kapal saat kejadian sedang dalam kondisi standby, bukan dalam proses operasional.

“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa atau luka-luka akibat peristiwa ini,” ujarnya, melalui keterangan resminya di hari yang sama.

Pihak perusahaan saat ini tengah melakukan investigasi untuk mengetahui penyebab kebakaran dan mengambil langkah-langkah pencegahan agar kejadian serupa tidak terulang. Sigit menambahkan bahwa insiden ini tidak mengganggu kinerja operasional perusahaan dan komitmen keselamatan tetap menjadi prioritas.

BACA JUGA:  Serentak, Karantina Kepri Bersama Lintas Sektoral Gelar Pembukaan Operasi Patuh dan Pengawasan

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kadisnakertrans) Provinsi Kepri, Diky Wijaya, menyatakan pihaknya siap melakukan penindakan jika ditemukan pelanggaran terkait keselamatan kerja, meski hingga kini belum ada temuan yang mengarah ke pelanggaran tersebut.

“Ini kejadian kesekian kalinya. Kita harus melakukan pengawasan ketat kembali,” ucapnya menegaskan, Senin (26/1).

Kapolresta Barelang, Kombes Polisi Anggoro Wicaksono, menegaskan, personel Polsek Batu Aji bersama Satreskrim dan Tim Identifikasi Polresta mendatangi lokasi untuk mengumpulkan data dan keterangan. Dugaan sementara, kebakaran terjadi karena kesalahan sistem dan kondisi cuaca yang memperbesar api akibat angin kencang.

Kebakaran terjadi pada kapal yang sedang menjalani perbaikan (docking) di galangan milik perusahaan Singapura. Meski sempat menimbulkan kepanikan, situasi kini telah terkendali dan semua pihak memastikan keselamatan pekerja tetap terjaga.(hbb)

BACA JUGA:  Warga Tempatan Tanjunguncang Geruduk PT MSUN Solar Indonesia, Ini Tuntutannya...