voguescandinavia.com merilis penjelasan ahli perawatan wajah Angela Caglina. Dalam keterangannya, disarankan agar menghentikan mencuci wajah di pagi hari jika ingin mendapatkan perbedaan pada kulit wajah.

Caglina mengatakan bahwa kulit manusia memproduksi lipid dan minyak alami sepanjang malam agar membuat kita tampak lebih muda, maka dari itu mencucinya dengan sabun wajah tidaklah diperlukan.

Waktu terpenting untuk membersihkan wajah ialah pada malam hari untuk menghilangkan kotoran, sunscreen, polusi, dan riasan yang terkumpul di sepanjang hari.

Selain itu banyak dari ahli juga memiliki pendapat yang sama, ketika pada malam hari menggunakan serum dan krim malam pada kulit, maka tidak perlu menghilangkan seluruhnya ketika di pagi hari.

BACA JUGA:  Minuman Ajaib Yang Harus Kamu Ketahui Membuat Kulit Mulus Bening Tanpa Jerawat

Mencuci wajah di pagi hari juga berpotensi untuk merusak kulit. “Surfaktan yang banyak ditemukan dalam produk pembersih cenderung berdampak negatif pada lapisan kulit karena dapat melarutkan lipid endogen yang terbentuk di kulit,” ucap Johanna Gillbro seorang ilmuwan kulit.

“Hanya dengan mencuci muka di malam hari dapat membuat perbedaan besar pada kulit anda,” tukas Gillbro. “Kulit itu cerdas dan pada malam hari, kulit membentuk zat yang membuat kulit anda lembut, kenyal, dan berkontribusi pada kesehatan kulit yang lebih baik.”

Pada malam hari kulit juga masuk ke dalam mode perbaikan, serum hingga pelembab yang digunakan akan meresap lebih baik setelah semua penghalang pori-pori dibersihkan.

BACA JUGA:  Cari Tahu Kepribadian Orang yang Lebih Suka Facebook daripada TikTok

Lalu bagaimana dengan kulit berjerawat, apakah perlu mencuci wajah di pagi hari? Kulit berminyak dan berjerawat sangat memungkinkan bagi bakteri berkembang biak pada malam hari.

Dr. Anjali Mahto menyarankan bagi seseorang yang memiliki jerawat untuk membersihkan wajahnya 2 kali shari dengan produk yang ditujukan untuk kulit berminyak dan rentan berjerawat.
Selain itu bagi kulit berjerawat juga disarankan menggunakan sunscreen setelah mencuci wajah di pagi hari.(jpg)