Posmetrobatam.co: Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025 resmi berakhir, ditandai dengan arus balik pemudik yang memadati Pelabuhan Bintang 99 Persada Batuampar, Minggu (5/1). Suasana ramai terlihat saat ribuan penumpang menunggu kedatangan kapal KM Kelud milik PT Pelni yang dijadwalkan bersandar pukul 14.45 WIB.
Kepala Cabang (Kacab) PT Pelni Batam, Muhammad Iqbal, mengungkapkan bahwa KM Kelud tiba dari Pelabuhan Belawan (Medan) dengan kapasitas penuh, membawa 3.741 penumpang menuju Batam.
“Alhamdulillah, hari ini jumlah penumpang yang turun di Batam mencapai kapasitas maksimal, yaitu 3.741 orang. Sedangkan penumpang yang akan naik dari Batam ke Belawan diperkirakan sekitar 2.390 orang,” jelas Iqbal.
Ia menambahkan bahwa kapal KM Kelud akan melayani rute Batam–Belawan, terus beroperasi hingga Rabu, (8/1), dengan tingkat keterisian kapal yang terus maksimal. Sementara, di tanggal Jumat (10/1) tujuan Batam ke Jakarta.
Masih katanya, lonjakan penumpang selama Nataru naik hingga 10% dibandingkan periode Nataru tahun lalu. Berdasarkan data PT Pelni, selama periode 11 Desember 2023 hingga 11 Januari 2024, jumlah penumpang yang diangkut mencapai 30 ribu orang. Sekitar 80% di antaranya merupakan penumpang rute Belawan-Batam.
“Kalau ke Jakarta juga ada tapi tidak banyak seperti tujuan ke Belawan (Medan),” sebut Iqbal.
Selain itu, pengawasan terhadap barang bawaan penumpang diperketat oleh Bea Cukai mengingat Batam merupakan kawasan perdagangan bebas (free trade zone).
“Seluruh barang bawaan diperiksa ketat oleh petugas Bea Cukai guna memastikan tidak ada barang ilegal yang masuk ke wilayah Batam,” kata Iqbal.
Dengan arus balik yang terus berlangsung, PT Pelni berkomitmen menjaga kelancaran dan keamanan seluruh perjalanan kapal di jalur ini.
Kepadatan penumpang juga dirasakan, Antonius. Ia mengaku harus antri untuk keluar dari kapal karena ramainya penumpang rute Belawan (Medan) ke Batam. Hal itu wajar, katanya karena libur Nataru sudah selesai, sehingga masyarakat kembali beraktivitas.
“Padat di kapal, mungkin semua pada mau balik ke Batam karena libur Nataru sudah selesai. Dan anak-anak pada sekolah dan kerja. Tadi seharusnya jam 1 an sudah bersandar tapi agak telat 1 jam lebih. Tapi, kita bersyukur bersandar dengan aman,” pungkas pria asal Pematang Siantar itu. (hbb)